Minggu, 15 April 2018

Perbandingan yang Dihasilkan antara Sebuah Hadits dengan Akal


Yunus ibn Sulaiman as Saqathi rahimahullahu berkata, "Aku memperhatikan di dalam sebuah urusan, mesti bersumber pada sebuah hadits atau akal.

Maka aku dapatkan di dalam sebuah hadits terkandung:
>Pengingatan kepada Rabb ta'ala baik akan rububiyahnya, kemuliaannya dan keagungannya
>Pengingatan kepada al arsy
>Penyifatan dari surga dan neraka
>Pengingatan kepada para nabi dan rasul
>Perkara halal dan haram
>Dorongan untuk menyambung silaturahmi kerabat dan seluruh hal-hal yang di dalamnya penuh dengan kebaikan.

Sedangkan aku perhatikan pada akal, terdapat di dalamnya
Makar, pengkhiatan, tipu-tipuan, memutuskan tali silaturahmi dan seluruh hal-hal yang di dalamnya penuh dengan kejelekkan."

(Sanadnya shahih, di nukil dari Syarafu Ashabil Hadits-Khathib al Baghdadi, hal. 101, cet. Darul Furqan 2008).

Tidak ada komentar: