Minggu, 25 Maret 2018

Apa hukum ucapan: "Semoga Allah panjangkan hidupmu", atau "Semoga panjang umurmu"?


Syaikh Ibnu Utsaimin rahimahullahu berkata, "Tidak sepatutnya seorang untuk memutlakkan ucapan dengan panjang umur saja, karena panjangnya hidup seseorang kadang merupakan kebaikan, tapi kadang juga merupakan kejelekkan.

Sesungguhnya sejelek-jeleknya manusia adalah bagi yang panjang umurnya dan jelek amalannya, oleh karenanya jika mengucapkan: "Semoga Allah panjangkan hidupmu di atas ketaatan" atau yang semisalnya maka hal itu tidak mengapa."

(Dinukil dari Al Manahil Lafzhiyyah-Syaikh Ibnu Utsaimin, hal. 25, cet. Dar Ibnil Jauzi 2011)

Tidak ada komentar: