Jumat, 12 Juni 2015

Syu'bah, Tidak Sempat Ngurus Pakaian

"Beliau adalah satu-satunya pemimpin (rujukan) dalam masalah ini."

Demikian komentar Al Imam Ahmad ibn Hanbal ketika ditanya akan kedudukan Syu'bah dalam masalah hadits.

Dialah Abu Bustham, Syu'bah ibnul Hajjaj.

Wajar.

Beliaulah yang menyatakan, "Barangsiapa yang menuntut ilmu hadits maka (dunianya) akan bangkrut."

Beliau juga yang warna bajunya seperti warna tanah.

Mengapa?

Disebutkan dalam Tadzkiratul Huffazh karya Khaththib al Baghdadi 1/194, seorang muridnya yang bernama Abu Qathn menerangkan, "Itu terjadi karena beliau (Syu'bah) sangat sibuk dengan ilmu."

Ya. Sibuk dengan kegiatan ilmu sehingga tidak sempat mengurusi pakaiannya.

Rihlah dan bermudzakarah menjadi aktivitas keseharian.

Ikhwatii fillah,
Maukah kita menanggung bangkrut?

Tidak ada komentar: