Jumat, 16 Juni 2023

Andil dalam Dakwah Semampu yang Kita Bisa

 Faidah Taklim Bada Zhuhur oleh Al Ustadz Abdurrahman Lombok hafizhahullahu ta'ala di Ma'had Riyadhul Jannah Cileungsi, 29 Rajab 1443H / 2 Maret 2002


Tarbiyyah nubuwwah (pendidikan yang bersumber kepada sunnah Nabi shalallahu alaihi wasallam) adalah pendidikan yang mulia karena pendidikan ini harus senantiasa berjalan di atas koridor syariat. Jika bukan karena adanya pertolongan dan kemudahan-kemudahan dari Allah ta'ala, maka kita tidak akan mampu untuk memikul dan mengembannya.

Maka pendidikan yang mulia ini, dihadapan kita adalah mahal harganya, dan harus kita tebus dengan segenap apa yang kita bisa berikan. Janganlah engkau lepaskan begitu saja, akan tetapi turutlah andil di dalamnya walaupun hanya bagian sedikit yang kita mampu, karena Allah ta'ala akan mengganjar harga mahal tersebut dengan balasan yang lebih besar lagi.


Wallahu alam.
Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar: