Jumat, 30 Juli 2021

Bershadaqahlah Walau Sedikit


Rasulullah shalallahu alaihi wasallam bersabda,

 مَنِ اسْتَطاعَ مِنكُم أنْ يَسْتَتِرَ مِنَ النَّارِ ولو بشِقِّ تَمْرَةٍ، فَلْيَفْعَلْ

"Barang siapa yang mampu, salah seorang dari kalian untuk menghalangi diri dari api neraka walau dengan sepotong kurma, maka lakukanlah". 

Al Imam Nawawi rahimahullahu memberikan salah satu faidah dari hadits ini , 

الحثُ على الصدقةِ وأنه لا يمتنع منها لقلتها، وأن قليلها سبب للنجاة من النار

Motivasi untuk bershadaqah dan janganlah tercegah untuk bershadaqah karena jumlah yang sedikit, karena sesungguhnya shadaqah yang sedikit (bisa jadi) dapat menjadi sebab untuk selamat dari api neraka". 

(Syarah Shahih Muslim, Imam Nawawi, jil. 7, hal. 100)

Tidak ada komentar: